Senangnya mendengar beberapa teman akan melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat. Mbak Ida - Mas Udin dan Laily - Maliki, semoga kalian beroleh pernikahan yang barakah, sakinah, mawaddah, warahmah.
Semoga kalian berbahagia... seperti halnya diriku :)
- Selamat terkagum-kagum dengan kuasa Allah yang telah memberikan begitu banyak kebahagiaan bertemu dengan orang yang bersamanya hidup kita terasa lengkap.
- Selamat bersyukur dengan nikmat dan karunia dari Allah yang melebihi apa yang pernah kita bayangkan.
- Selamat tercengang-cengang dengan jiwa dan raga pasangan yang kadang tak tampak seperti apa yang kita tahu selama ini.
- Selamat menikmati pertengkaran-pertengkaran dan kemesraan yang mengikutinya, serta pertukaran sudut pandang dan pola pikir yang tak selalu berjalan mulus.
- Selamat berbagi hati, belai, peluk, cium, tawa, canda, dan air mata.
- Selamat jatuh cinta berkali-kali, lagi dan lagi, dengan pasangan.
- Selamat berpusing-pusing memikirkan alokasi anggaran untuk menyambung biaya hidup, mencicil kebutuhan, menentukan waktu antara belanja, bersih-bersih, mencuci, memasak, bekerja, dan mengasuh buah hati.
- Selamat menikmati kedamaian dan ketenangan bersama pasangan, menikmati tiap desah lelapnya di waktu malam, dan menikmati senyum mentarinya bersama pagi.
- Dan akhirnya... selamat merajut mimpi dan harapan yang membumbung tinggi seiring doa dan ibadah yang tak lekang oleh waktu bersama pasangan, berharap selalu bersama dan beroleh kehidupan yang lebih baik di dunia dan di akhirat.
Semoga kalian berbahagia... seperti halnya diriku :)
No comments:
Post a Comment